Polsek Pulau Burung Berikan Kejutan di Momen HUT TNI Ke -80

Senin, 06 Oktober 2025 | 10:03:41 WIB

Pulau Burung — Dalam rangka mempererat soliditas dan sinergitas TNI–Polri, Polsek Pulau Burung memberikan kejutan atau surprise spesial kepada personel Koramil 11 Pulau Burung pada momen Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI). Kegiatan ini berlangsung pada Senin, 6 Oktober 2025, sekitar pukul 09.00 WIB di Makoramil 11 Pulau Burung.

Kedatangan rombongan Polsek Pulau Burung dipimpin langsung oleh Kapolsek AKP Azwar Alwi, didampingi sejumlah personel di antaranya Ps. Kanit Samapta Aiptu FM Nainggolan, Ps. Kanit Binmas Aipda Febri Jonni Wahono, Bhabinkamtibmas Teluk Nibung Aipda Feri Irawan, serta beberapa personel Polsek lainnya. Rombongan datang membawa sebuah kue ulang tahun sebagai simbol ucapan selamat dan wujud kebersamaan antar institusi keamanan tersebut.

Setibanya di Makoramil 11 Pulau Burung, rombongan Polsek disambut hangat oleh perwakilan Danramil 11 Pulau Burung, Sertu Siswanto. Suasana penuh keakraban tampak dalam kegiatan yang berlangsung sederhana namun sarat makna tersebut.

Sebagai bentuk simbolis perayaan, Kapolsek Pulau Burung AKP Azwar Alwi melakukan pemotongan kue ulang tahun dan menyerahkannya kepada perwakilan Koramil 11 Pulau Burung. Prosesi tersebut menjadi momen kebersamaan yang mencerminkan keharmonisan dan kekompakan antara TNI dan Polri di wilayah Kecamatan Pulau Burung.

Usai prosesi pemotongan kue, kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah antara personel Polsek dan Koramil. Dalam suasana penuh keakraban, kedua institusi saling bertukar ucapan dan harapan agar sinergi yang telah terjalin baik selama ini terus terjaga, terutama dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah setempat.

Selain memberikan kejutan berupa kue ulang tahun, kegiatan tersebut juga dirangkaikan dengan anjangsana sebagai wujud silaturahmi serta mempererat hubungan kekeluargaan antara jajaran Polsek Pulau Burung dan Koramil 11 Pulau Burung. Momen ini menjadi ajang untuk memperkuat koordinasi dan kebersamaan dalam melaksanakan tugas pengabdian kepada masyarakat.

Kapolsek Pulau Burung AKP Azwar Alwi dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa kegiatan surprise dan anjangsana ini merupakan bentuk penghormatan serta apresiasi terhadap dedikasi TNI dalam menjaga kedaulatan dan keamanan negara. “Semoga sinergitas TNI–Polri semakin solid, dan bersama-sama kita terus menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Pulau Burung,” ujarnya.

Kegiatan berlangsung hingga pukul 09.30 WIB dalam suasana hangat dan penuh keakraban. Seluruh rangkaian acara berjalan lancar, tertib, serta diwarnai semangat kebersamaan antara personel Polsek dan Koramil. Situasi selama kegiatan terpantau aman dan terkendali.

Halaman :

Terkini