Antispasi Kerawanan Kamtibams Polsek Enok Laksanakan KRYD di malam Hari di Wilkum Polsek Enok

Antispasi Kerawanan Kamtibams Polsek Enok Laksanakan KRYD di malam Hari di Wilkum Polsek Enok

Enok - Dalam upaya memberikan rasa aman dan mencegah terjadinya gangguan kamtibmas Polsek Enok dan anggota Polsek  terus mengintensifkan patroli KRYD malam hari  di wilayah hukum Polsek Enok PD Malam Hari.

Kegiatan patroli KRYD malam hari dipimpin oleh Kapolsek Enok  bersama aggota Piket Pelayanan Polsek  dengan sasaran menyusuri jalan Pasar Baru-Jl.Murni - Jl Ambacang Hingga Ke Pasar Lama ( Dam) Tempat Pemuda Sering Nongkong- Nongkrong hingga Larut Malam.

Kapolsek Enok IPTU PARSULIAN SIMANJUNTAK SH, MH  mejelaskan  kegiatan patroli rutin yang dilakukan oleh personil Polsek Enok untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat .

” Kehadiran Petugas Polisi di tengah tengah masyarakat selain untuk mencegah dan mengantisipasi gangguan kamtibmas juga untuk memberikan rasa aman kepada masayarakat ” Kata Kapolsek Enok

Selain melaksanakan patroli KRYD petugas juga menyampaikan himbauan Agar mengaktifkan kembali Poskamling yang ada di Kel.Enok Kec.Enok Kab.Inhil.

Patroli di laksanakan secara mobile dengan menggunakan kendaraan Ranmor Roda 2 dinas, tak jarang petugas berhenti dan menyampaikan imbauan kamtibmas kepada pemuda  yang nongkrong hingga larut malam. Tutup Kapolsek Enok.

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index